Gambar
Bupati Bengkalis Ajak Keluarga Besar NU, Ikut Berperan Maksimal Membangun Daerah
Sabtu, 05 Februari 2022 Kecamatan 316 Kali

SIAK KECIL - Semoga Pagar Nusa, tetap menjadi organisasi pencak silat NU yang terus berdikari dan berprestasi. Dan buat keluarga besar Nahdhatul Ulama, semoga dapat terus berperan maksimal melalui pengabdiannya terhadap bangsa, Negara dan daerah ini, serta menjadikan NU semakin jaya, maju dan berkembang dalam mewujudkan peradaban yang tinggi disepanjang zaman. Peradaban yang dimaksud bukan hanya sebatas pengembangan ilmu pengetahuan semata, namun juga dalam membentuk kualitas pembawa peradaban itu sendiri yaitu manusia.

Demikian arahan Bupati Bengkalis dalam pidatonya yang dibacakan oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Bengkalis Andres Wasono, saat menghadiri kegiatan Gebyar Sholawat sempena Harlah Pagar Nusa ke-36, Harlah NU ke-96 dan launching UPZIS NU care-LAZISNU, yang ditaja oleh MWC NU Kecamatan Siak Kecil, bertempat di halaman Pondok Pesantren Al-Ma’arif Desa Sungai Siput, Sabtu, (05/02/2022) malam.

gambar

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bengkalis juga menyampaikan bahwa pembangunan rohani telah menjadi konsep pembangunan Pemerintah Kabupaten Bengkalis kedepannya, sebagai sebuah kekuatan dalam menghadapi dinamika masyarakat, agar bias bangkit dan mereformasi sikap mental sesuai dengan nilai-nilai ajaran agama.

"Dengan pembangunan rohani, kami berharap kedepannya kita akan memiliki masyarakat dan generasi Islam yang berkarakter, yaitu masyarakat yang memiliki nilai, budi pekerti dan watak, yang kesemuanya dapat membentuk jiwa masyarakat yang lebih bijaksana, jujur, bertanggung jawab, dan bisa menghormati orang lain serta dapat mewujudkan segala kebaikan dirinya dalam kehidupan sehari-hari," Tutur Andres.

Diakhir pengarahannya, Andres menyampaikan pesan Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, dimana Bupati Bengkalis mengajak seluruh elemen masyarakat dan bangsa yang ada di Kecamatan Siak Kecil untuk bersatu, saling membahu dan bergandeng tangan membangun daerah.

gambar

"Mari kita ambil peran kita masing – masing untuk ikut berpartisipasi dan berkolaborasi membangun daerah. Dan kepada semua yang hadir, agar dalam setiap aktifitas ibadahnya, mohon do’akan daerah kita ini agar menjadi negeri yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur. Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera," Pungkas Andres.

Usai pengarahan, acara dilanjutkan dengan kegiatan gebyar sholawat yang diikuti lebih kurang lima ribu jama’ah Nahdiyin Kecamatan Siak Kecil dan sekitarnya yang dipimpin langsung oleh Kyai Thoyib Firdaus.

Tampak hadir dalam Majelis Gebyar Sholawat tersebut, Anggota DPRD Bengkalis Sugianto dan Febriza Luwu, Camat Siak Kecil yang diwakili Kasi Kesosbud Indrawan, Forkopimcam Siak Kecil, Abah Fadhli Innayatullah, pengurus NU dan Ansor serta Pagar Nusa Kabupaten Bengkalis.

Sumber : Prokopim

BERITA TERBARU
Gambar
Kamis, 12 September 2024
Tambah Dua Tahun Masa Jabatan, Kades dan BPD Bandar Laksamana, Bukit Batu serta Siak Kecil Dikukuhkan Bupati

BANDAR LAKSAMANA - Bupati Bengkalis Kasmarni resmi mengukuhkan perpanjangan masa jabatan Kepala Desa dan Badan Permusyawarah Desa (BPD)...

Gambar
Kamis, 05 September 2024
ni Persyaratannya, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa 2024

BENGKALIS - Sebagai salah satu wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam bidang pendidikan, melalui Dinas Pendidikan (Disdik) kembali mengumumkan...

Gambar
Selasa, 03 September 2024
Plt Kabag Kesra Harapkan Dai Desa Jadi Agen Percepatan Wujudkan Bengkalis BERMASA

SIAK KECIL - Pelaksana Tugas Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Plt Kabag Kesra) Setda Bengkalis, H Herman Nur meminta agar...

logo
logo
logo
logo
logo
logo
logo
Logo
KECAMATAN SIAK KECIL
Bermarwah
Maju
Sejahtera
Kontak
Jl. Ismail Yusuf No.09 Desa Lubuk Muda
KEC. SIAK KECIL KAB. BENGKALIS
PROV. RIAU 28771
Kontak -
Email kecsiakkecil.bengkaliskab@gmail.com
logo