Gambar
Wabup Bagus Santoso Resmikan Pasar Desa Eks Transmigrasi Sumber Jaya Kec.Siak Kecil
Senin, 28 Agustus 2023 Kecamatan 200 Kali

SIAK KECIL- Wakil Bupati (Wabup) Dr. H Bagus Santoso meresmikan Pasar Desa Sumber Jaya Kecamatan Siak kecil, Ahad 27 Agutus 2023.

Wabup dan rombongan disambut meriah iringan Kompang, Rebana serta Seni budaya Jawa Reog.

Wabup tampak memakai baju kemeja warna krem muda lengan kiri ada lambang bendera merah putih dipadu celana hitam. Tak lupa, orang nomor dua di Kabupaten Bengkalis itu juga memakai topi serasi hitam merah bertuliskan NKRI.

Hadir mendampingi Wabup diantaranya Camat Syahnan, Kapolsek Eko Wahyu , Bhabinsa, anggota DPRD Zuhandi, Ketua TP PKK Kabupaten Hj. Siti Aisyah dan Disperindag.

Saat turun dari mobil, Wabup langsung disambut Kades Haryanto bersama ratusan warga. Kemudian rombongan Wabup sambil bersalaman menuju lokasi Pasar Desa.

Dalam sambutannya Wabup memberikan apresiasi tinggi kepada pemerintah desa Sumber Jaya atas keberhasilan membangun pasar desa dukungan pendanaan program bermasa pada kepemimpinan pasangan Bupati Wakil Bupati Kasmarni - Bagus Santoso (KBS).

Selanjutnya dikatakan Wabup keberadaan pasar sangatlah penting. Bahwa Fungsi Pasar ada dua yaitu Segi Ekonomi pasar sebagai tempat untuk melaksanakan proses transaksi jual beli antara produsen dan konsumen sehingga terjadi transaksi saling menguntungkan.

gambar

Kedua Fungsi Pasar dari Segi Sosial Budaya bahwa pasar adalah tempat terjadinya kontak sosial secara langsung. Pasar telah menjadi tradisi suatu masyarakat sarana berinteraksi antara komunitas pada sektor formal maupun informal.

“Kalau masyarakat Jawa khususnya warga desa eks transmigrasi pasar itu wadah menyambung peseduluran, untuk menjalin silaturahmi dengan menghasilkan rezeki” kata Bagus.

gambar

Filosofi pasar ditambahkan Wabup merupakan tempat yang dapat memberikan banyak manfaat bagi semua orang yang memanfaatkan pasar sebagai sumber penghasilan.

Banyak orang yang menggantungkan kehidupannya dari pasar untuk makan, kebutuhan anak, istri, keluarga, kesehatan, dan pendidikan. Pasar dapat menciptakan lapangan pekerjaan.

gambar

Hal senada disampaikan Camat Syahnan dan Kades Haryanto dengan berdirinya Pasar Desa diharapkan mampu menggeliatkan ekonomi , UKM dan pendapatan warganya.

“Insya Allah kita serahkan pengelolaanya kepada Bumdes, supaya desa kita ada masukan Pendapatan desa PaDes” harap Kades.

Acara peresmian Pasar Desa bertambah meriah dengan kenduri tradisi jawa. Hal menarik lainnya banyak Lapak UKM jualan hasil panen lokal juga suguhan kolaborasi seni budaya Group Reog Tanjung Belit dan Sumber Jaya. Disamping Group Kompang juga Group Ibu-ibu Rebana terlihat gembira.

Sumber : Prokopim

BERITA TERBARU
Gambar
Kamis, 12 September 2024
Tambah Dua Tahun Masa Jabatan, Kades dan BPD Bandar Laksamana, Bukit Batu serta Siak Kecil Dikukuhkan Bupati

BANDAR LAKSAMANA - Bupati Bengkalis Kasmarni resmi mengukuhkan perpanjangan masa jabatan Kepala Desa dan Badan Permusyawarah Desa (BPD)...

Gambar
Kamis, 05 September 2024
ni Persyaratannya, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa 2024

BENGKALIS - Sebagai salah satu wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam bidang pendidikan, melalui Dinas Pendidikan (Disdik) kembali mengumumkan...

Gambar
Selasa, 03 September 2024
Plt Kabag Kesra Harapkan Dai Desa Jadi Agen Percepatan Wujudkan Bengkalis BERMASA

SIAK KECIL - Pelaksana Tugas Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Plt Kabag Kesra) Setda Bengkalis, H Herman Nur meminta agar...

logo
logo
logo
logo
logo
logo
logo
Logo
KECAMATAN SIAK KECIL
Bermarwah
Maju
Sejahtera
Kontak
Jl. Ismail Yusuf No.09 Desa Lubuk Muda
KEC. SIAK KECIL KAB. BENGKALIS
PROV. RIAU 28771
Kontak -
Email kecsiakkecil.bengkaliskab@gmail.com
logo